Ditulis oleh Administrator LiSHAM Sumber Radar Pemalang | |
Wednesday, 22 September 2010 | |
PEMALANG - Sejumlah ketua partai-partai kecil pengusung pasangan balon bupati Yugo Dwi Jaya – Sri Hartati, Rabu (22/9) sekitar pukul 14.00 mendatangi Kantor Sekretariat Yugo Center di Sirandu. Mereka menuntut hak, yaitu kewajibannya memberikan dana untuk pembelian tiket pendaftaran di KPU dalam pencalonannya di Pemilukada yang hingga kini belum juga terselesaikan. Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pemalang Achamd Saleh mengatakan, pihaknya bersama sejumlah ketua partai pengusung pasangan calon bupati Yugo Dwi Jaya-Sri Hartati sekarang ini mendatangi kantor Sekretariat Yugo Center untuk meminta penyelesaian terkait persoalan kewajiban calon bupati. Yakni, memberikan dananya kepada partai sebagai bentuk penyelesaian tiket untuk bisa mendaftarkan diri di KPU dalam pencalonan di Pemilukada Pemalang. “Sampai sekarang belum ada penyelesaian kewajiban kepada partai-partai pengusung,” katanya. Menurut dia, desakan kepada calon bupati Yugo Dwi Jaya bersama sejumlah ketua partai lain yang jumlahnya ada 17 partai kecil, terdiri dua partai parlemen yaitu Partai Gerindra dan Hanura serta partai non parlemen di antaranya PKNU, DPP, PPRN, PPD, PNI dan lainnya, karena telah dijanjikan oleh Timnya akan segera menyelesaikannya. Namun sampai saat ini belum juga diselesaikan. “Kami sendiri tidak ingin dikatakan diam karena dianggap telah menerima uang. Padahal partai kami oleh calon juga kewajibannya belum diselesaikan. Makanya kami secepatnya bergerak untuk minta penyelesaian kewajiban tersebut,” ujarnya seraya menyebutkan kewajiban yang harus diselesaikan calon bupati itu besarnya untuk tiap partai antara Rp 10 juta hingga Rp 15 juta. Untuk mendapatkan kejelasan terkait persoalan tersebut, Calon Bupati Yugo Dwi Jaya ketika dihubungi oleh Radar, HP-nya tidak aktif. Sementara sumber Tim Pemenangan Pasangan Calon Bupati Yugo-Sri Hartati memberikan keterangan, bahwa kejelasan untuk pencairan dana guna penyelesaian kewajiban kepada partai-partai pengusung, baru diiyakan oleh Tim saja. Padahal belum ada koordinasi dengan pihak juragan (calon bupati Yugo-red) sehingga belum bisa dipastikan akan ada penyelesaian soal itu. “Yang menjajikan akan menyelesaikan itu baru Tim bukan juragannya, sehingga belum ada kepastian, karena masih dikordinasikan kepada yang bersangkutan,” kata salah satu anggota Tim tersebut. DISELESAIKAN Desakan sejumlah ketua partai pengusung Yugo-Sri Hartati yang terus dilakukan, akhirnya mendapatkan angin segar. Pasalnya penyelesaian kewajiban yakni pencairan dana untuk tiket kendaraan partai dalam pencalonannya akan segera dicairkan dan tinggal menunggu proses pencairannya. Menurut sejumlah perwakilan dari partai kecil pengusung calon bupati Yugo-Sri Hartati, diantaranya Toupah dari PPRN, Anggoro Barnas, Siswoyo PPD, Suyono PNI Marhen dan Ruyadi PMB pencairan dana untuk memenuhi kewajiban kepada partai pengusung akan segera diselesaikan dan sekarang ini juga sedang diproses. Meskipun saat itu mereka mengakui belum menerimanya, namun karena dana tersebut akan segera dicairkan, maka pihaknya sangat yakin kewajibannya akan diselesaikan. (mg1) |
Lisham
Kamis, 23 September 2010
PEMILUKADA PEMALANG; Sejumlah Ketua Partai Kecil Geruduk Yugo Center
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar